Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Delapan Pemain IBL Akan Ramaikan Seri Pertama IBL Esports Competition

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 3 Mei 2020 | 05:45 WIB
Pertandingan IBL 2020 Seri III antara NSH Jakarta (jersey putih) dan Pacific Surabaya di Mahaka Square, Jakarta, Jumat (31/1/2020). (LARIZA OKY ADISTY/BOLASPORT.COM)

Jenis game yang akan dimainkan adalah NBA 2K20 dengan konsol PlayStation 4.

Baca Juga: Saran Adhi Pratama untuk Pebasket Muda: Jangan Pikirkan Materi!

Turnamen akan menggunakan sistem gugur pada babak penyisihan dengan waktu permainan adalah empat menit per kuarter

Pada babak semifinal dan final, waktu bermain tetap 4 menit per kuarter tetapi dengan format pertandingan best of three.

Peserta hanya diberi waktu 5 menit untuk melakukan setting formasi sebelum pertandingan dimulai.

Ketika pertandingan berlangsung, peserta juga dilarang menekan tombol pause.

Mereka baru boleh menekan tombol pause atau melakukan pergantian pemain dan formasi pada fase time out.

Selain itu, para pemain juga dilarang menggunakan cheat atau trik curang apa pun yang merugikan lawan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P