Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MOMEN KLASIK - Titik Balik Man United, Awal Dominasi di Liga Inggris

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 3 Mei 2020 | 22:50 WIB
Manchester United merayakan gelar pertama mereka semenjak 26 tahun pada musim 1992-1993. (PREMIERLEAUGE.COM)

Sempat tersingkirkan oleh persaingan antara Norwich City dan Aston Villa, Manchester United berhasil finis di posisi teratas.

Mereka memaksa Aston Villa harus merelakan gelar juara Liga Inggris di musim itu dengan hanya duduk di posisi kedua.

Lalu, Norwich City yang awalnya tampil impresif dalam 16 laga awal harus ikhlas berada di peringkat ketiga.

Baca Juga: Bukan Lionel Messi, Daniel James Idolakan Rekan Setimnya di Man United

Sementara Blackburn Rovers dan Queen Park Rangers duduk di posisi keempat dan kelima.

Gelar juara pada musim itu bahkan berlanjut pada musim selanjutnya, yakni 1993-1994.

Bahkan, pasukan Setan Merah menjadi tim tersukses dengan mengoleksi 13 gelar Liga Inggris dari 28 pengadaan dengan format baru.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P