Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - 3 Mei 1993, merupakan hari yang bersejarah bagi Manchester United karena merupakan awal titik balik dan dominasi mereka di Liga Inggris.
3 Mei 1993, Manchester United menjamu Blackburn Rovers di stadion Old Trafford dalam laga penentuan Liga Inggris musim 1992-1993.
Delapan menit laga dimulai, Setan Merah justru kecolongan terlebih dahulu lewat gol Kevin Gallacher.
Balckburn pun memimpin pertandingan untuk sementara dengan skor 1-0.
Manchester United yang berlaku sebagai tim tuan rumah tak mau begitu saja dipermalukan oleh tim tamu.
Baca Juga: Rooney Sebut Produk Gagal Man United Lebih Baik Daripada Paul Pogba
Apalagi, laga tersebut merupakan laga penentuan bagi Setan Merah musim ini.
Pada menit ke-21, wonderkid Manchester United saat itu, Ryan Giggs, mencetak gol pertama tim tuan rumah.
Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.
Manchester United tak mengendurkan serangan dan berhasil membalikkan keadaan usai pemain bintang mereka, Paul Ince, berhasil mencetak gol pada menit ke-59.
Petaka kembali menghampiri Alan Shearer dan kawan-kawan pada menit-menit akhir menjelang pertandingan usai.
Baca Juga: Satu Momen Buat Cristiano Ronaldo Diakui Kuat oleh Legenda Man United
Tendangan bebas bek tengah Setan Merah, Gary Pallister, memaksa kiper Blackburn, Bobby Mimms, harus memungut bola untuk ketiga kalinya.
Peluit panjang berbunyi seiring gol yang dicetak oleh Pallister.
Kemenangan tersebut tak hanya berarti 3 poin bagi pasukan Sir Alex Ferguson, melainkan juga memastikan gelar Liga Inggris pertama mereka setalah 26 tahun.
Dalam laga itu pun, Manchester United tercatat sebagai tim pertama yang menjuarai Liga Inggris dengan format baru Liga Premier.
Tak hanya itu, hari itu pula menjadi awal mula dominasi Setan Merah di Liga Inggris dengan format baru di bawah asuhan Ferguson.
Baca Juga: Tampil Apik di Man United, Daniel James Ogah Dibandingkan dengan Bale
Perjalanan musim itu tentu sangat luar biasa bagi pasukan Ferguson.
Tidak bisa berbicara banyak pada paruh musim pertama, Manchester United justru berhasil juara dengan selisih 10 poin dari Aston Villa.
Sempat tersingkirkan oleh persaingan antara Norwich City dan Aston Villa, Manchester United berhasil finis di posisi teratas.
Mereka memaksa Aston Villa harus merelakan gelar juara Liga Inggris di musim itu dengan hanya duduk di posisi kedua.
Lalu, Norwich City yang awalnya tampil impresif dalam 16 laga awal harus ikhlas berada di peringkat ketiga.
Baca Juga: Bukan Lionel Messi, Daniel James Idolakan Rekan Setimnya di Man United
Sementara Blackburn Rovers dan Queen Park Rangers duduk di posisi keempat dan kelima.
Gelar juara pada musim itu bahkan berlanjut pada musim selanjutnya, yakni 1993-1994.
Bahkan, pasukan Setan Merah menjadi tim tersukses dengan mengoleksi 13 gelar Liga Inggris dari 28 pengadaan dengan format baru.