Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dibenci Bos UFC, Oscar De La Hoya Malah Beri Pujian untuk Hal Ini

By Agung Kurniawan - Senin, 4 Mei 2020 | 11:40 WIB
Oscar De La Hoya, mantan petinju hebat dunia berjuluk Golden Boy. (INSTAGRAM.COM/OSCARDELAHOYA)

Baca Juga: Reaksi Khabib Nurmagomedov Setelah Melihat Kekuatan Pukulan Mike Tyson

"Saya memuji dan menghormati Dana White," kata pria berusia 47 tahun tersebut seperti dilansir BolaSport.com dari MMA Junkie.

Lebih jauh lagi, Oscar De La Hoya juga mengapresiasi keberanian Dana White yang akan menggelar pertandingan UFC 249 di tengah pandemi virus corona mulai 8 Mei mendatang.

"Dia melakukan pekerjaan yang fenomenal dalam mempertahankan dan menumbuhkan olahraga ini, " imbuhnya.

"Dia melakukan dengan sesuatu yang besar dan hebat, kawan. Saya memujinya," ucap De La Hoya lagi.

Dalam kesempatan itu, Oscar De La Hoya juga mengungkapkan kenangan buruknya mengenai sikap Dana White saat perusahaannya menggelar duel antara Ortiz dan Liddell.

"Kami mempunyai perbedaan, ketika saya ingin melibatkan diri dalam MMA, saya telah menggelar laga antara Chuck Liddell dan Tito Ortiz," tuturnya lagi.

"Itu adalah sebuah kesuksesan besar, saya telah mencelupkan jari kaki ke dalam air, dan mengalaminya. Itu hal yang luar biasa. Saya suka MMA."

"Dia mengelak dan mengritik saya, serta mencemooh saya atas semua yang saya lakukan itu, Anda tahu apa?" ucapnya.

Baca Juga: Hal yang Tidak Khabib Nurmagomedov Lakukan meski Sudah Berdamai dengan McGregor

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P