Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sejarah Hari Ini - Dibesut Legenda Timnas Indonesia, Eks Pelatih Persib Cetak Gol dan Bawa Kemenangan

By Metta Rahma Melati - Selasa, 5 Mei 2020 | 07:00 WIB
Logo Persib Bandung. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Persib Bandung membuka keunggulan pada laga itu melalui Miljan Radovic pada menit ke-19.

Ia menerima umpan dari Noh Alam Shah dan langsung menendang bola menjebol gawang Persiwa Wamena.

Baca Juga: Mantan Pemain Kasta Teratas Liga Prancis Ingin Balik ke Persib Bandung

PERSIB.CO.ID
Pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic, saat memimpin timnya melawan Persebaya Surabaya di Piala Presiden 2019.

Sementara itu, Persib kembali mencetak gol pada menit ke-23.

Gol kedua Persib dicetak oleh Noh Alam Shah.

Pemain asal Singapura itu kembali mencetak gol keduanya, pada menit ke-34.

Persib pun menang dengan skor 3-0 atas Persiwa Wamena.

Salah satu dari pencetak gol itu berkesempatan menjadi pelatih Persib Bandung. Ia adalah Miljan Radovic.

Miljan Radovic melatih Persib Bandung pada Januari hingga Mei 2019.