Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

DUEL KLASIK - 7 Mei 2011, Pesta 8 Gol Bayern Muenchen Berkat Aksi Robbery

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 7 Mei 2020 | 21:35 WIB
Arjen Robben dan Franck Ribery menjadi bintang dalam duel klasik Bayern Muenchen kontra St. Pauli di Bundesliga, 7 Mei 2011. (YOUTUBE)

Di menit ke-74 giliran Ribery mencetak gol dengan menyambar bola muntah hasil tembakan Gomez yang sempat diblok kiper St. Pauli, Thomas Kessler.

St. Pauli sempat memperkecil skor di menit ke-78 lewat sundulan Marcel Eger.

Namun, Bayern Muenchen kemudian menambah tiga gol lagi dalam selang waktu hanya 4 menit.

Baca Juga: DUEL KLASIK - 5 Mei 2013, Main 68 Menit, Miroslav Klose Cetak 5 Gol dalam Selang 40 Menit

Ribery mengirim umpan silang untuk disundul Robben pada menit ke-84.

Dua menit kemudian, Gomez melengkapi hat-trick, lagi-lagi berkat assist Robben.

Robery menutup skor di menit ke-88 lewat sebuah tembakan melengkung yang tak terjangkau Kessler.

St. Pauli vs Bayern Muenchen 1-8

Gol: 0-1 Mario Gomez 10', 0-2 Daniel Van Buyten 32', 0-3 Mario Gomez 52', 0-4 Arjen Robben 54', 0-5 Franck Robery 74', 1-5 Marcel Eger 78', 1-6 Arjen Robben 84', 1-7 Mario Gomez 86', 1-8 Franck Ribery 88'

Millerntor-Stadion, 7 Mei 2011

St. Pauli: 26-Thomas Kessler; 16-Markus Thorandt (8-Florian Bruns 46'), 14-Marcel Eger, 4-Fabio Morena, 2-Florian Lechner; 30-Dennis Daube, 20-Matthias Lehmann (27-Jan-Philipp Kalla 68'); 18-Max Kruse, 10-Charles Takyi (9-Marius Ebbers 46'), 22-Fin Bartels; 13-Gerald Asamoah.

Bayern Muenchen: 1-Hans Joerg Butt; 21-Philipp Lahm, 5-Daniel Van Buyten, 30-Luiz Gustavo (28-Holger Badstuber 43'), 26-Diego Contento; 31-Bastian Schweinsteiger (39-Toni Kroos 69'), 44-Anatoliy Tymoshchuk; 10-Arjen Robben, 25-Thomas Mueller (18-Miroslav Klose 69'), 7-Franck Ribery; 33-Mario Gomez.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P