Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Satu Alasan Utama Ander Herrera Putuskan Hengkang dari Man United
Kehadiran meneer asal Belanda di Manchester United inilah yang membuat De Gea dilanda rasa pesimistis.
Tim Setan Merah yang waktu itu memastikan lolos ke Liga Champions untuk musim 2015-2016 diprediksi tidak akan sukses menjadi pesaing gelar Liga Inggris karena adanya sosok Van Gaal.
Perbedaan antara De Gea dan Van Gaal rupanya diamini oleh mantan pelatih kiper Man United era Sir Alex Ferguson, Eric Steele.
Eric Steele mengungkapkan bahwa kiper 29 tahun itu tidak cocok dengan Van Gaal selama masa kepelatihannya di Old Trafford.
Baca Juga: Status Luka Jovic di Real Madrid: Cuma Main 10 Menit per Laga sebagai Pengganti
"Ketika De Gea berada di bawah asuhan Van Gaal kita tahu alasan mengapa dia ingin keluar, tim tidak akan maju dan mampu meraih gelar," kata Steele dikutip BolaSport.com dari The Express.
"Dia akan pergi menuju Real Madrid jika bukan karena kesalahan mesin faks pada batas waktu transfer."
Theo looking forward to training with Manchester United Goalkeeper coach legend Eric Steele tomorrow. We already have some amazing memories of this great club ⚽️ pic.twitter.com/FkxK944AST
— David Lynch (@DavidLynch_) February 16, 2020
"De Gea tidak senang dengan para pendukung atau klub, tetapi itu jelas ada sesuatu yang terjadi di balik layar."