Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Saat meraih gelar juara Liga Indonesia 2001, Bepe berhasil menjadi pemain terbaik pada ajang tersebut.
Baca Juga: Sudah 10 Tahun di Indonesia, Otavio Dutra Bocorkan 4 Striker Sangat Berbahaya
Selama memperkuat tim kebanggaan masyarakat Jakarta itu Bambang Pamungkas berhasil sumbangkan 200 gol di semua kompetisi.
Tentu dengan kontribusi yang cukup luar biasanya itu membuat para Jakmania sulit melupakan sosok figur kelahiran Semarang tersebut.
Bepe resmi gantung sepatu pada 17 Desember 2019 dan disematkan sebagai legenda Persija.
Baca Juga: Haru dan Bangga, Rezaldi Hehanusa Borong 3 Gelar Individu Bersama Persija
Meski sudah pensiun sebagai pesepakbola, eks pemain Selangor FA tersebut tetap menjadi bagian dari Macan Kemayoran dengan menjabat sebagai manajer.
Namun, baru-baru ini Bambang Pamungkas secara mengejutkan mengakui bahwa dirinya saat muda bukan mengidolakan Persija.
Hal itu disampaikan oleh Bepe melalui unggahan pada akun sosial media Instagram-nya, Jumat (8/5/2020).
Pemain yang identik dengan kumisnya tersebut dahulu merupakan pendukung klub Pelita Jaya.