Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sisi Religiusitas Trio Penyerang Liverpool, Sama-sama Saleh dengan Cara Masing-masing

By Bagas Reza Murti - Senin, 11 Mei 2020 | 14:41 WIB
Trio Firmansah Liverpool, Roberto Firmino (tengah), Sadio Mane (kiri) dan Mohamed Salah (kanan) (TWITTER.COM/SKYSPORTSSTATTOO)

Salah berbuka dengan minum air putih, kemudian memberikannya kepada pemain Tottenham Hotspur, Moussa Sissoko yang juga seorang muslim.

Sosok Mohamed Salah juga berhasil menjadi ikon muslim yang berpengaruh di Inggris.

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Salah juga mampu meningkatkan jumlah jemaah Masjid di Inggris sejak bermain untuk Liverpool 2017 lalu.

Dr Abdul Hamid, pengurus masjid Sheikh Abdullah Quilliam, berkata,"Orang-orang semakin banyak berdatangan ke masjid dan mengikuti salat Jumat karena kehadiran Mo Salah di sini."

Baca Juga: Momen Bersejarah - Perkelahian Noh Alam Shah Vs Bek Persela di Hadapan Wakil AFC

Pun demikian dengan Sadio Mane. Lahir dari keluarga Imam masjid di kampung halamannya, Bambali, Senegal, Mane sangat memegang teguh ajaran-ajaran Islam.

Dalam film dokumenter terbarunya, Made in Senegal, Mane mengungkapkan bahwa dirinya selalu melaksanakan ibadah salat lima waktu.

Eks pemain Southampton ini juga mengatakan bahwa ia dan keluarganya rutin membaca Alquran setiap tahun untuk mengenang almarhum ayahnya.

"Tentu saja saya seorang muslim. Iman adalah sesuatu yang saya yakini," kata Mane.

"Saya berusaha untuk melaksanakan salat lima waktu sehari."