Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Liga Italia Dimulai Lagi, Jagoan Nomor Satu AC Milan Sudah Kembali

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 12 Mei 2020 | 06:45 WIB
Penyerang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic. (TWITTER.COM/BBCSPORT)

Yang menarik, seperti dikutip Bolasport.com dari Tuttomercatoweb, Zlatan Ibrahimovic akan menjalani karantina 14 hari itu di markas latihan AC Milan, Milanello.

Ibra akan menggunakan lapangan di Milanello untuk berlatih mandiri apabila skuat AC Milan sedang tidak memakainya.

Baca Juga: Cara Unik Borussia Moenchengladbach Menyambut Bundesliga Dimulai Lagi

Walaupun sudah berusia 38 tahun, Zlatan Ibrahimovic menjadi gacoan nomor satu AC Milan saat ini.

Direkrut pada bursa transfer musim dingin lalu, kedatangan Ibra mengubah banyak hal di AC Milan.

I Rossoneri menjual striker Krzysztof Piatek setelah kedatangan Ibra dan formasi tim juga diubah untuk mengakomodasi sang striker.

Performa AC Milan memang sedikit membaik seiring kedatangan Ibra dengan mereka untuk pertama kalinya musim ini bisa menang tiga kali beruntun di Liga Italia pada Januari lalu.

Ibrahimovic sendiri mencetak 4 gol dalam 10 penampilan di semua kompetisi.

Baca Juga: Dugaan Baru, Luka Jovic Cedera Hanya Gara-gara Tersandung di Rumah

Selain karena banyak bintang luar negeri sudah kembali, tanda-tanda Liga Italia dimulai lagi juga menguat dengan dilonggarkannya lockdown di Negeri Pizza menyusul menurunnya angka infeksi COVID-19.