Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Martunis Anak Angkat Cristiano Ronaldo Berencana Main Bola di Klub Ini
Dilansir dari oleh BolaSport.com dari Soccerway, eks pesepa kbola yang identik dengan nomor punggung 20 tersebut mampu mencatatkan 10 gol selama satu musim 2014 berseragam klub asal Kota Kembang itu.
Kisah antara Bambang Pamungkas dengan PBR terbilang singkat karena pada musim selanjutnya dirinya memutuskan balik lagi ke skuad Macan Kemayoran.
Walaupun hanya semusim, namun Bepe memiliki sedikit kesan yang cukup membekas hingga saat ini.
Baca Juga: Eks Penyerang Persija Jakarta Ini Pernah Bikin Kaget di Liga Indonesia
Bambang Pamungkas mengatakan ada pembelajaran yang dia dapat selama memperkuat PBR.
"Saya mendapatkan sebuah pengalaman yang sangat berharga, tidak hanya dari sisi sebagai pesepakbola, namun juga sebagai manusia," kata Bambang Pamungkas seperti dilansir oleh BolaSport.com dari YouTube-nya, 12 Mei 2020.
Dalam channel YouTube-nya, Bepe mengungkapkan pembelajaran kemanusiaan yang didapat yakni adalah sebuah persahabatan.
Baca Juga: Tak Ada Lagi Nama Home United, Klub Singapura yang Singkirkan Persija di Asia
Persahabatan dimana dirinya dapat diterima dengan baik oleh masyarakat Jawa Barat, meskipun dahulu dirinya sebagai pilar Persija.