Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Progres renovasi lapangan BSC ini dimulai sejak akhir Februari 2020 lalu.
Lapangan ini nantinya bisa menjadi opsi kedua untuk berlatih selain Stadion Mattoanging, Makassar.
Sejatinya di Kota Makassara terdapat berbagai lapangan seperti Lapangan Telkom, Hasanuddin, dan Karebosi.
Baca Juga: Pelatih PSM: Indonesia Sangat Terbantu Suhu Panas dalam Melawan Covid-19
Akan tetapi, semua lapangan tersebut masih jauh dari standar utama lapangan latihan.
Selain itu lapangan tersebut juga memiliki area yang gundul atau tidak ditanami rumput khusus.
"Semoga dengan adanya lapangan ini ada tempat latihan lain untuk tim. Mudah-mudahan cepat selesai," harap Appi sapaan akrab Munafri Arifuddin.