Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Bisa Ikuti Opsi K-League Lanjutkan Kompetisi Tanpa Penonton

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 12 Mei 2020 | 21:23 WIB
Logo PSSI.

K-League menjadi contoh negara-negara lainnya yang juga akan melanjutkan kompetisi untuk mencari sang juara pada musim ini.

Terdekat ada Jerman yang akan melanjutkan BundesLiga pada 16 Mei, lalu Vietnam dengan V-League 1 pada 24 Mei mendatang.

"Beberapa negara Asia sedang bersiap menggelar kompetisinya lagi," kata Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, saat dihubungi awak media.

"Semoga Indonesia juga bisa secepatnya. Keputusannya ada di rapat Exco PSSI malam ini," ucap Yunus Nusi menambahkan.

Baca Juga: Sembuh dari Covid-19 Tak Membuat Yunan Helmi Kendor Puasa dan Berlatih

Sejatinya, rapat Exco PSSI akan digelar pada Jumat (8/5/2020), namun batal terlaksana.

Hal tersebut karena Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, dan Yunus Nusi tengah melakukan teleconference dengan FIFA.

Selain membahas nasib kompetisi Liga 1 dan Liga 2, dalam rapat malam ini juga membicarakan tentang polemik PSSI dengan PT Liga Indonesia Baru.

Tak hanya itu, persiapan Piala Dunia U-20 2021 dan pemusatan latihan timnas Indonesia juga akan dibahas bersama-sama.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P