Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Cantona atau Rooney, Ini Striker Terbaik Man United Menurut Scholes

By Rebiyyah Salasah - Jumat, 15 Mei 2020 | 03:15 WIB
Eks gelandang Manchester United, Paul Scholes, merayakan golnya saat menaklukan Barcelona pada laga leg kedua Liga Champions 2007-2008 (TWITTER.COM/BRFOOTBALL)

"Saya tak bermaksud untuk tak menghormati striker lainnya, karena saya telah bermain dengan beberapa pemain luar biasa di Man United," kata Scholes, dikutip BolaSport.com dari BBC.

"Tetapi, saya selaku berpikir bahwa saya memiliki koneksi terbaik dengan Ruud van Nistelrooy."

Baca Juga: Dikenal karena Pernah Ejek Ruud van Nistelrooy, Legenda Arsenal Akui Tidak Menyesal

TWITTER.COM/UTDLEDGER
Striker asal Belanda, Ruud van Nistelrooy, saat mengenakan seragam Manchester United.

"Saya tahu apa yang dia inginkan, saya tahu apa yang akan dia buat dan di mana dia menginginkan bola."

"Dia pria yang 'lapar'. Hidupnya bergantung pada mencetak gol."

"Dia adalah orang yang saya rasa memiliki hubungan baik dengan saya," ucap Scholes menambahkan.

Van Nistelrooy bergabung dengan Man United dari PSV Eindhoven pada 2001.

Baca Juga: Satu Laga yang Buat Karier Van Nistelrooy Tamat Bersama Man United

Figur asal Belanda itu kemudian sukses mencatatkan 150 gol dalam 219 penampilan untuk Man United.

Van Nistelrooy juga berhasil memenangi Liga Inggris, Piala FA, dan Piala Liga.

Namun, kariernya hanya bertahan sampai tahun kelima dan ia hengkang ke Real Madrid setelah bersitegang dengan pelatih Sir Alex Ferguson.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P