Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sahkan Gol Offside Sergio Ramos di Final Liga Champions, Mark Clattenburg Akui Buat Kesalahan

By Raka Kisdiyatma Galih - Jumat, 15 Mei 2020 | 06:30 WIB
Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Osasuna dalam partai Liga Spanyol, Minggu (9/2/2020). (TWITTER.COM/REALMADRID)

"Saya memberikan penalti kepada Atletico di awal babak kedua ketika Pepe melanggar Fernando Torres," sambungnya.

"Pepe sangat marah dan berkata pada saya dengan bahasa Inggris: 'Tidak seharusnya penalti, Mark!' Kemudian saya berkata padanya, 'Gol pertama kalian juga seharusnya tidak disahkan.' Saya membuatnya diam."

Baca Juga: Liga Inggris Kembali Dimulai, Jose Mourinho Stres Ingin Kompetisi Dilanjut

"Orang-orang mungkin berpikir itu aneh, karena membayar kesalahan dengan kesalahan tidak membuatnya jadi benar. Wasit tidak berpikir seperti itu, tetapi pemain iya," ucapnya.

Pada laga tersebut, Madrid keluar sebagai pemenang setelah mengalahkan Los Rojiblancos pada babak tos-tosan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P