Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Eks Pemain Asing Persija dan Persib yang Putuskan Jadi Mualaf

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 16 Mei 2020 | 06:20 WIB
Abanda Herman Mengawal Ketat Striker Persib Bandung, Airlangga Sucipto Kala Kedua Tim Bertanding di (irfaulwan)

Keputusan Abanda Herman menjadi mualaf karena faktor rekan-rekannya di Persib Bandung yang mayoritas muslim.

Ia merasakan ada sebuah kenyamanan ketika rekan-rekannya menunaikan solat berjamaah.

Abanda Herman pun memutuskan untuk memperdalam agama Islam.

Ia pun akhirnya memeluk agama Islam dan disaksikan secara langsung oleh tim pelatih Persib Bandung.

Setelah itu ia mengubah namanya menjadi Ahmad Abanda.

Usai masuk Islam, tak berselang lama Abanda Herman memutuskan meninggalkan Persib Bandung dan bergabung bersama Barito Putera hingga kabarnya pensiun dari pesepakbola.

Baca Juga: Hobi Mabuk, Eks Pemain Juventus Ini Sampai Tak Bisa Lihat Bola, tapi Mampu Lari Bak Orang Gila

Nama kedua yang merupakan mantan pemain asing Persib Bandung dan Persija Jakarta adalah Antonio Claudio.

Toyo sapaan akrabnya memutuskan untuk menjadi mualaf saat membela Semen Padang pada musim 2004-2005.

Sebelum bergabung dengan Semen Padang, Persija Jakarta menjadi klub pertama Toyo setibanya di Indonesia pada musim 2001-2004.