Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Keluh Kesah Cesc Fabregas Soal Pertandingan Tertutup Tanpa Penonton

By Adi Nugroho - Minggu, 17 Mei 2020 | 07:45 WIB
Eks gelandang Barcelona yang kini berseraga AS Monaco, Cesc Fabregas. (TWITTER.COM/BARCAUNIVERSAL)

"Saya merasa seperti sedang menonton sesi latihan," ujar Fabregas dalam akun Twitter-nya.

"Anda dapat mendengar semua pemain dan pelatih berteriak."

"Sekarang kami akan lebih menghargai kekuatan para penggemar," kata Fabregas menambahkan.

Baca Juga: Messi Sebut Penangguhan Kompetisi Bisa Menguntungkan Barcelona

Meski begitu, Fabregas mengaku senang bahwa sepak bola kembali dimainkan setelah sekian lama terhenti.

Hal itu dikarenakan semua orang, baik pemain, pelatih, penggemar atau siapa pun membutuhkan sepak bola.

"Saya senang sepak bola sudah kembali," tulis Fabregas membalas cuitan yang ia buat sebelumnya.

"Kita semua membutuhkannya, tetapi akan butuh waktu lama untuk membiasakan diri dengan dunia sepak bola baru ini."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P