Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Balapan MotoGP Virtual 4 - Alex Marquez Menang Lagi, Rossi Mulai Bertaji

By Agung Kurniawan - Minggu, 17 Mei 2020 | 20:43 WIB
Poster balapan MotoGP virtual keempat, Minggu (17/5/2020). (MOTOGP.COM)

Maverick Vinales kembali mengalami crash tatkala balapan memasuki putaran kedua, sementara rekan setimnya, Valentino Rossi menempel ketat Marc Marquez di urutan keempat.

Baca Juga: Sebastian Vettel Pergi karena Sudah Tidak 1 Tujuan Lagi dengan Ferrari

Tak berselang lama, giliran Fabio Quartararo mengalami crash saat balapan memasuki putaran ketiga, kesempatan itu dimanfaatkan oleh Alex Marquez untuk merebut posisi terdepan.

Di sisi lain, duel Valentino Rossi perlahan-lahan mampu mendekati Marc Marquez yang berada di urutan ketiga.

Saat balapan memasuki putaran keempat, duel sengit antara Fabio Quartararo dan Alex Marquez tidak terelakkkan lagi.

Satu putaran kemudian, rider berjulukan El Diablo itu sempat melancarkan serangan untuk mengambil alih posisi Alex Marquez namun belum berhasil.

Baca Juga: Max Biaggi: Berkat Valentino Rossi, MotoGP Jadi Punya Sosok Antagonis

Balapan menyisakan tiga putaran lagi, manuver dilakukan oleh wakil tim Aprilia, Lorenzo Salvadori untuk mendekati posisi pembalap Suzuki, Joan Mir yang berada di posisi kelima.

Di barisan depan, Quartararo kembali menebar ancaman untuk mengambil alih posisi Alex Marquez yang berada di urutan terdepan.

Dan benar saja, kedua pembalap itu saling bersenggolan sehingga keduanya terjatuh saat balapan memasuki putaran ketujuh, situasi itu membuat Marc Marquez berada di urutan terdepan.