Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Tahu Kondisi di Indonesia, Striker Asing Persib Was-was Kelanjutan Liga 1 2020

By Bagas Reza Murti - Kamis, 21 Mei 2020 | 16:41 WIB
Pemain Persib Bandung Geoffrey Wynton Mandelano (kanan) disambut rekannya Wander Luiz setelah mencetak gol ke gawang Persela Lamongan saat pertandingan Liga Indonesia 2020 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (1/3). Pertandingan dimenangkan Persib Bandung dengan skor (3-0). (DENI DENASWARA/TRIBUN JABAR)

Geoffrey Castilion juga bercerita soal dirinya yang beruntung bisa pulang ke Belanda sebelum keputusan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) diberlakukan.

"Kami sudah melakoni 3 pertandingan liga. Laga terakhir pada 15 Maret. Kemudian situasi memburuk di Indonesia."

Pasca-melakoni laga terakhir, Geoffrey sempat pulang ke Belanda.

Namun ia diminta kembali ke Indonesia lagi karena belum ada keputusan soal rentang waktu penundaan liga.

Baca Juga: Pjanic Ke Barcelona, Juventus Perlu Paul Pogba tapi Mesti Pensiunkan Cristiano Ronaldo Musim Ini

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

@theowlofveryus

A post shared by ???????????????????????????????? ???????????????????????????????????????? (@geoffreycastillion) on

"Klub memanggil saya lagi. Saya seharusnya tinggal selama 5 hari Belanda, tetapi saya hanya berada di dana selama 3 hari."

"Saya kembali lagi ke Indonesia karena takut negara akan memberlakukan lockdown sehingga saya tak bisa ke Indonesia lagi," katanya.

Tetapi setelah keputusan dari PT LIB dan PSSI dirilis bahwa Liga disetop hingga akhir Mei, Castillion pun memutuskan kembali lagi ke Belanda.

"Ketika saya tiba di Indonesia, pengumuman liga dihentikan telah rilis. Setelah 2 hari di Indonesia, saya pun kembali lagi ke Belanda," ujar Castilion.

"Jika saja, mereka menunggu sedikit lebih lama, saya bisa saja tetap tinggal di Belanda," tambahnya.

Persib Bandung saat ini bertengger di puncak klasemen Liga 1 2020 dengan poin 9 dari 3 laga awal.

Geoffrey telah mencetak 2 gol untuk Maung Bandung.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P