Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ia membuat pemain belakang Die Wolfe menjadi fokus kepadanya.
Kondisi itu dimanfaatkan dengan baik oleh Sancho untuk memberikan umpan terobosan kepada Hakimi.
Dengan tenang, Hakimi menceploskan bola ke gawang Wolfsburg.
Baca Juga: Hasil Babak I - Raphael Guerreiro Buat Borussia Dortmund Unggul
Satu assist di pertandingan itu membuat Sancho telah terlibat dalam 30 gol Dortmund di Bundesliga musim ini (14 gol dan 16 assist).
Dikutip BolaSport.com dari Squawka, Minggu (24/5/2020), jumlah tersebut menjadikan Sancho sebagai pemain ketiga di 5 liga top Eropa yang sanggup terlibat dalam 30 gol pada musim sekarang.
Adapun kedua pemain lainnya adalah Lionel Messi dan Ciro Immobile.
Only three players have been directly involved in 30 league goals in Europe’s top five divisions this season:
✓ Ciro Immobile
✓ Lionel Messi
✓ Jadon SanchoSancho is at least 10 years younger than the other two. ????♂️ pic.twitter.com/3QUA7NUFU4
— Squawka Football (@Squawka) May 23, 2020