Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ganda Putra Malaysia Berharap Penuh Bimbingan Pelatih Asal Indonesia

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 24 Mei 2020 | 19:50 WIB
Ganda putra asal Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik. (twitter.com/myTeamMAS)

"Saya tahu dia adalah peraih medali perunggu Olimpiade, tetapi ia hanya punya setahun untuk menaikkan level kami."

"Saya dan Chia tak bisa sampai pada level ini kalau bukan karena Paulus Firman. Pada saat yang sama, kami juga tak sabar menantikan kerja sama dengan Flandy Limpele," tuturnya lagi.

Soh secara khusus berharap Flandy Limpele bisa membantu dirinya dan Chia dari aspek taktik permainan.

"Aaron dan saya sudah menjadi salah satu pasangan elite, dan sekarang kami butuh faktor yang bisa membantu kami menang," ucap Soh.

Aaron Chia/Soh Wooi Yik saat ini adalah pasangan ganda putra nomor satu Malaysia. Mereka menduduki peringkat ke-9 BWF.

Pada 2019, Chia/Soh menjadi finalis All England Open 2019 dan meraih emas SEA Games 2019.

Baca Juga: Jadwal Baru BWF Keluar, Ganda Campuran Siapkan Program Latihan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P