Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Miliki Pelatih Cerdas, Pemain PSM Optimistis Tim Bisa Lewati COVID-19 Baik-baik Saja

By Arif Setiawan - Selasa, 26 Mei 2020 | 05:45 WIB
Logo PSM Makassar. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

"Tidak akan menjadi masalah selama latihan mandiri," ujarnya lagi.

Namun, Rodrigues juga mengakui bahwa nanti jika Liga 1 kembali dimulai, pemain akan membutuhkan waktu untuk beradaptasi kembali.

Meski begitu ia percaya gaya main PSM tak akan pernah berubah.

Menurut pemain asal Brasil tersebut, para pemain PSM hanya butuh beberapa hari untuk kembali ke performa terbaik.

"Itu tidak berubah (gaya bermain), tetapi mungkin hanya masalah hari agar kembali normal," ujar Rodrigues.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Penyerang asing PSM Makassar, Giancarlo Lopes Rodrigues, sedang berduel dengan Tamirlan Kozubaev, ketika laga Persita Tanggerang melawan PSM Makassar di Stadion Sport Center, Kelapa Dua, Tanggerang (6/3/2020)

Baca Juga: Legenda PSM Makassar Ini Pernah Tolak Klub Malaysia Mentah-mentah

Sementara itu, tak bisa kembali ke negara asalnya, Rodrigues menghabiskan waktunya tetap di Makassar.

Di Makassar, Giancarlo tinggal di Hotel Colonial yang terletak di Jl. Metro Tanjung Bunga, Makassar.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P