Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - Debut Messi di El Clasico, Usia 18 Tahun Dilanggar Zidane dan Roberto Carlos, Cetak 1 Assist

By Beri Bagja - Rabu, 27 Mei 2020 | 16:50 WIB
Lionel Messi saat menjalani debut el clasico antara Real Madrid vs Barcelona di LaLiga Spanyol, 19 November 2005. (DUGOUT.COM)

Upayanya diteruskan Eto'o menjadi gol pertama Barcelona.

Itulah assist perdana Messi di LaLiga musim tersebut.

Selain itu, ada satu kejadian saat tembakan Messi menggetarkan jala gawang Iker Casillas.

Namun, gol tersebut dilegal karena Messi lebih dulu terjebak offside secara jelas.

Dia pun beberapa kali memiliki peluang bagus, tetapi tak menghasilkan gol lantaran diblok kiper, ataupun meleset dari sasaran.

Baca Juga: VIDEO - Gelar Perdana Barcelona di Liga Champions Berkat Tendangan Meriam Koeman, 1 Kota Nangis

El clasico perdana bagi Si Kutu dijalaninya 70 menit sebelum digantikan Andres Iniesta.

Dalam pertandingan itu, Barcelona mempermalukan Real Madrid 3-0 dengan gol-gol tambahan dari brace Ronaldinho.

TWITTER.COM/MYBETENOIRE
Lionel Messi dan Ronaldinho dalam momen el clasico Real Madrid vs Barcelona, 19 November 2005.

Momen debut di Bernabeu nyaris 15 tahun silam menjadi pijakan Messi untuk menggoreskan sejarah sebagai legenda besar el clasico.

Kini, sang manusia rekor tercatat sebagai raja gol dan assist sepanjang masa di el clasico.

Total, dia menyarangkan 26 gol dan 14 assist dalam 43 penampilan versus Real Madrid di berbagai ajang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P