Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Looking good in ????, @jackmilleraus ???????????? #MotoGP pic.twitter.com/Mmiw6mXYo0
— Australian MotoGP™ (@ausmotogp) May 27, 2020
"Ini adalah kehormatan bagi saya untuk melanjutkan karier di MotoGP dengan bergabung dengan pabrikan Ducati," kata Jack Miller, dilansir BolaSport.com dari laman resmi MotoGP.
"Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada semua manajemen Ducati yang telah mempercayai saya dengan memberi kesempatan yang luar biasa ini," ucap pembalap berjulukan Jackass itu.
Jack Miller naik ke kelas MotoGP pada musim 2015 bersama tim LCR Honda.
Pada musim berikutnya, Miller berhasil meraih kemenangan bersama tim Marc VDS.
Kemenangan semata wayang pembalap berusia 25 tahun itu diraih usai tampil gemilang pada seri MotoGP Belanda 2016 yang berlangsung di Sirkuit Assen.
Pada 2018, Miller memutuskan hengkang dari Marc VDS dan bergabung ke tim satelit Ducati, Pramac Racing.
Selama di sana, Miller berhasil membukukan lima podium.
Jack Miller merupakan orang Australia ketiga yang bergabung bersama Ducati setelah Troy Bayliss dan sang legenda, Casey Stoner.
Baca Juga: Manajer Pramac Jawab Isu Kepindahan Jack Miller ke Ducati pada MotoGP 2021