Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Tapi, kata dokter kaki kamu (Alfin) masih bisa sembuh dan masih bisa main bola," ujar mantan pemain CS Vise tersebut menjelaskan.
Baca Juga: Sebelum ke Persib, Ardi Idrus Nyaris Berseragam Persija Jakarta
Alfin pun kembali percaya diri untuk kembali memulihkan cedera dan kondisinya agar bisa menjadi pesepak bola lagi.
Terlebih dengan dukungan yang diberikan oleh keluarga, saudara-saudara, serta teman-temannya.
Alfin Tuasalamony akhirnya kembali pada tahun 2017 dengan memperkuat Bhayangkara FC.
Baca Juga: Jawaban Syamsir Alam Saat Ditanya Alasan Berhenti Bermain Sepak Bola
Selepas cedera ia pun kembali kuat dan membela beberapa tim klub Indonesia seperti Sriwijaya dan Arema FC.
Pada musim 2020 ini, Alfin resmi berseragam Madura United dengan status pinjaman dari Arema FC selama satu musim saja.