Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Sir Alex Ferguson diberi waktu oleh Manchester United, ia mendapatkan dukungan penuh dan kepercayaan dari dewan, itulah sebabnya ia mampu membangun tim yang hebat."
"Chelsea melakukan hal yang sama dengan Jose Mourinho pada periode pertamanya dan hasilnya mereka meraih banyak trofi."
"Klub akan berhasil jika mereka memberi pelatih mereka sumber daya yang tepat dan waktu yang cukup untuk membangun tim."
Baca Juga: David Luiz Mengaku Dirinya Sedang Berusaha Pergi dari Arsenal
"Yang paling penting adalah para pemain harus tahu bahwa pelatih adalah orang yang bertanggung jawab."
"Tidak mengherankan bagi saya bahwa Liverpool dan Manchester City telah menjadi dua klub paling sukses di Inggris selama dua tahun terakhir."
"Hal itu karena pelatih di kedua klub tersebut benar-benar orang yang bertanggung jawab, kekuasaan tidak ada pada pemiliknya atau para pemain," kata Barnes menambahkan.
Baca Juga: Hasil Lengkap Bundesliga - Bayern Muenchen dan Hertha Berlin Tak Terhentikan
Liverpool sendiri akan merengkuh gelar juara Premier League pertama mereka sebentar lagi.
Pasukan Klopp itu hanya perlu dua kemenangan lagi untuk menyegel gelar juara musim 2019-2020.