Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
PSG pun keberatan dengan harga yang diminta Inter dan menawar sang striker di angka 50 juta euro atau 817 miliar rupiah.
Rival sekota AC Milan itu sempat menolak angka yang diajukan PSG.
Baca Juga: Jadwal Baru Liga Spanyol, Ini 5 Partai Seru yang Bakal Bikin Geregetan
Namun, mengingat kondisi keuangan setiap tim sedang buruk akibat pandemi COVID-19, Inter pun mulai melunak.
Dikutip BolaSport.com dari Marca, Minggu (31/5/2020), Inter akhirnya menurunkan harga Icardi menjadi 58 juta euro atau sekitar 948 miliar rupiah.
PSG setuju dengan nominal tersebut.
PSG diklaim akan mempermanenkan sang pemain pada hari ini.
Menariknya, dalam klausul kontrak Icardi, Inter menyelipkan klausul 'anti-Juventus'.
Klausul ini membuat PSG wajib membayar 15 juta euro ke Inter jika menjual mantan pemain Sampdoria itu ke Juventus.
Sejak awal musim ini, Si Nyonya Tua sangat ingin mendapatkan jasa Icardi.
Akan tetapi, Inter tak sudi menjual pemainnya itu ke rival domestik.