Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi Striker Dadakan, Kiper Bali United Sukses Cetak Gol untuk Tim

By Wila Wildayanti - Minggu, 31 Mei 2020 | 18:45 WIB
Kiper Bali United, Rakasurya Handika, dalam latihan tim. (BALI UNITED)

Empat pemain Jawa Tengah masuk dalam daftar skuad tim Indonesia yang dikirim ke Iran, sehingga anggota tim Popnas saat itu tinggal 14 orang.

“Pada waktu itu saat Popnas tahun 2017, Kontingen Jawa Tengah mendaftarkan 18 pemain,” kata Rakasurya Handika sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman Bali United.

“Saat itu ada 4 pemain yang hanya bisa bergabung ketika semifinal karena mereka mengikuti Asian School Games di Iran,” ucapnya.

“Jadi pada pertandingan pertama sampai babak delapan besar, Jawa Tengah hanya bisa menggunakan 14 pemain,” ujar Raka.

Tak hanya itu, apesnya lagi striker dari tim Jawa Tengah mengalami cedera yang cukup serius sehingga perlu pengganti.

Baca Juga: Arema FC Sepakat Jika Ada Aturan Lima Kali Pergantian Pemain di Liga 1

Pemain muda dari tim berjulukan Serdadu Tridatu itu pun dipercaya untuk turun sebagai striker pada menit ke-70.

“Saat pertandingan pertama, striker kami mengalami cedera yang sangat serius sehingga tidak bisa melanjutkan tampil di turnamen tersebut.”

“Dengan keterbatasan pemain yang ada, pada pertandingan delapan besar saat menghadapi Banten, saya dipercaya masuk sebagai striker dadakan pada menit ke-70,” katanya.

Meski diturunkan secara dadakan oleh pelatih, ternyata Raka tak mengecewakan Jawa Tengah.

Rakasurya berhasil mencetak gol semata wayang untuk Jawa Tengah, bahkan gol yang dicetaknya sukses mengantar timnya melaju ke semifinal Popnas 2017.

“Puji Tuhan pada waktu itu saya berhasil mencetak gol tunggal untuk Jawa Tengah dan mengantar tim saya ke semifinal,” tutur Rakasurya.

Tentu saja hal itu tak akan pernah dilupakan oleh Raka sebab meski sebagai pemain dadakan, ia yang biasa menjaga gawang akhirnya mampu membobol gawang tim lawan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P