Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Bundesliga - Borussia Dortmund Mengamuk dan Bantai Paderborn

By Adi Nugroho - Senin, 1 Juni 2020 | 01:20 WIB
Pemain Borussia Dortmund saat merayakan salah satu gol yang mereka cetak ke gawang Paderborn di pekan ke-29 Bundesliga 20190-2020. (TWITTER.COM/BVB)

Empat menit kemudian, keunggulan Dortmund bertambah berkat gol dari Scmelzer.

Gol tersebut ia cetak melalui tendangan pelan menggungakan kaki kanannya yang mengarah ke sudut kanan bawah gawang Zingerle.

Unggul 5-1 masih belum cukup bagi Dortmund, mereka kembali membuat gol pada menit tambahan.

Baca Juga: Paha dan Tubuh Bagian Atas Jadi Kunci Sundulan Maut Cristiano Ronaldo

Sancho melengkapi penampilan apiknya hari ini dengan hat-trick setelah mencetak gol pada menit ke-93.

Berawal dari serangan balik, Sancho menggiring bola sendirian tanpa hadangan berarti dari bek Paderborn.

Saat berhadapan dengan kiper, Sancho pun menembakkan bolaa ke tiang dekat menggunakan kaki kananya.

Tendangan Sancho itu pun kembali merobek jala Paderborn untuk keenam kalinya hari ini.

Tak lama setelah gol Sancho, wasit pun mengakhiri pertandingan.

Hasil akhir

Paderborn 1-6 Borussia Dortmund (Thorgan Hazard 54', Jadon Sancho 57', 74', 93', Achraf Hakimi 85', Marcel Schmelzer 89')

Susunan pemain Paderborn vs Borussia Dortmund

Paderborn (4-4-2): 17-Leopold Zingerle; 25-Mohamed Draeger, 2-Uwe Huenemeier, 5-Strhodiek, 29-Jamilu Collins; 38-Gerrit Hottmann (9-Kai Proegr 74'), 22-Christopher Antwi-Adjej (32-Dennis Jastrzembski 83'), 13-Sebastian Schonlau, 39-Sebastiean Vasiliadis (19-Abdelhamid Sabiri 83'); 28-Dennis Srbeny (31-Ben Zolinski 69'), 30-Streli Mamba (11-Sven Michel 69')

Pelatih: Steffen Baumgart

Borussia Dortmund (3-4-2-1): 1-Roman Burki, 16-Manuel Akanji, 15-Mats Hummels, 26-Lukasz Piszczek; 13-Raphael Guereiro (29-Marcel Schmelzer 80'), 6-Thomas Delaney, 27-Emre Can (18-Leonardo Balerdi 87'), 5-Achraf Hakimi (22-Mateu Morey 87'), 23-Thorgan Hazard, 7-Jadon Sancho; 19-Julian Brandt (32-Gio Reyna 80')

Pelatih: Lucien Favre

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P