Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya tak suka keputusan Ducati, tetapi ingin bertahan di MotoGP," tutur dia.
Saat ini, Danilo Petrucci memang belum mendapat tim baru untuk MotoGP 2021.
Namun, hal tersebut tak menghalangi dia untuk berani memasang target pada MotoGP 2020.
"Saya hanya menang satu kali pada musim 2019 dan ingin bisa merasakan kemenangan lagi. Saya bersyukur atas pengalaman di Ducati dan masih punya kontrak tahun ini," ucap Petrucci.
"Semoga tahun ini saya bisa mengembalikan kepercayaan diri saya. Saya percaya diri," tutur dia menegaskan.
Baca Juga: Rossi Akan Dicegah Dorna ke Super Bike meski Sudah Pensiun dari MotoGP