Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih asal Belanda itu menyatakan hingga saat ini Febri Hariyadi masih merupakan pemain Persib dan tidak ada pembicaraan sama sekali dengan Muangthong United.
"Tidak ada. Febri tidak ada komunikasi dengan klub lain," ujar Alberts dilansir BolaSport.com dari Tribunnews.
Baca Juga: Perasaan Marko Simic saat Kroasia Kalah di Final Piala Dunia 2018
Robert menambahkan jika ini sebenarnya hanya ulah agen dan media sosial yang membuat kabar tersebut menjadi cepat sekali menyebar.
Sebelum ada pembicaraan langsung dengan klub Thailand tersebut, Alberts mengaku tidak akan menanggapi serius rumor ini.
"Kalian tahu internet dan media sosial sangat cepat dalam menyebarkan spekulasi dan ada banyak orang terlibat di sana seperti agen. Agen menyebarkan rumor dengan sangat cepat," katanya.
"Jadi setelah klub secara resmi menghubungi Persib, baru kami bisa memberikan konfirmasi kabar itu benar atau tidak."
"Untuk saat ini, kabar itu murni merupakan spekulasi dan murni rumor yang dibuat oleh pihak luar, jadi tidak ada yang perlu dilakukan dalam kenyataan," ucapnya.