Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Pilar Persib Juara Liga Indonesia 2014 ini Akui Ditolak PSMS Medan

By Alif Mardiansyah - Rabu, 3 Juni 2020 | 15:45 WIB
Ferdinand Sinaga saat masih bersama Persib Bandung. (ramadityadomas)

Baca Juga: Striker Persib Bandung Ini Pernah Main Bareng Christian Eriksen dan Menang 10-0

Ferdinand juga membeberkan alasannya memiliki impian untuk memperkuat PSMS Medan.

The Dragon mengatakan keinginan masuk dalam skuad Ayam Kinantan karena dirinya juga berdarah batak dan Medan adalah kampung halamannya.

"Karena saya orang Batak dan kampung saya sendiri juga Medan. Apalagi Medan juga punya klub PSMS Medan, ada-lah impian saya," ujar mantan pemain Kelantan FA tersebut.

Baca Juga: Demi ke Indonesia, Pemain Persija Marc Klok Tipu Presiden Klub Skotlandia

Ternyata secara mengejutkan Ferdinand Sinaga mengakui pernah ditolak oleh PSMS Medan.

Namun, Ferdinand tidak menyebutkan kapannya dirinya ditolak oleh tim kebanggaan masyarakat Sumatera Utara tersebut.

Baca Juga: 10 Tahun Lalu Bela Persija, Pemain Asing Ini Masih Ingat Lagu Jakmania

The Dragon pun tetap menaruh impiannya dapat membela PSMS Medan, meskipun pernah ditolak.

"Dulu saya pernah di tolak (PSMS Medan). Tetapi, tetap impian saya selalu ada karena saya adalah orang Batak, Horas!," tutur Ferdinand Sinaga.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P