Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Di Tengah Covid-19, Kiper Ini Pilih Mundur dari Persela Lamongan

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 4 Juni 2020 | 06:15 WIB
Kiper Alfonsius Kelvan saat menjalani latihan bersama Persebaya di lapangan Mapolda Jatim, Senin (20 (japrit)

"Terima kasih banyak kepada tim pelatih, manajemen, ofisial, dan semua perangkat tim Persela Lamongan telah memberikan saya kesempatan di tahun ini untuk bergabung," ucap Kelvan Alfonsius.

Untuk meyakinkan manajemen Persela Lamongan, eks kiper Bali United itu juga mengirimkan video mertuanya yang tengah sakit.

Baca Juga: Liga Spanyol Dimulai Lagi, Diego Forlan: Semoga Tak Ada Cedera

Untung saja manajamen Persela Lamongan mengerti dan memberikan izin Kelvan Alfonsius meninggalkan tim.

Dengan mundurnya eks kiper Persiba Balikpapan itu, Persela Lamongan tinggal menyisahkan dua kiper, Reky Rahayu dan M Rio Agtha.

Kelvan Alfonsius juga tetap mendoakan Persela Lamongan jika melanjutkan kompetisi Liga 1 2020.

"Saya doakan agar tim Persela Lamongan sukses," ucap Kelvan Alfonsius.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P