Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saat dihujat tidak usah baper atau tersinggung. Kalau menang nggak usah jemawa," kata mantan pemain PSIS Semarang saat live Instagram bersama Bali United.
Haudi menambah, kritikan dari netizen itu sudah menjadi resiko sebagai pemain sepak bola profesional.
Apalagi saat ini, media digital sudah berkembang pesat dan setiap orang bisa menyampaikan rasa ketidaksukaan mereka kepada pemain secara langsung lewat media sosial.
Disisi lain, kritikan dari netizen juga dianggap Haudi sebagai masukan buat dirinya agar selalu meningkat penampilannya di setiap pertandingan.
Baca Juga: Bocoran Jadwal MotoGP 2020 - Termasuk Balapan di Thailand dan Malaysia
"Ya, sudah menjadi risiko. Mau bilang apapun terima saja," ujar pemain berusia 27 tahun.
"Ini membangun kami agar tampil lebih bagus lagi," tambah pemain dengan nomor punggung 35.
Pada gelaran Liga 1 2020, Haudi hanya bermain dalam satu pertandingan bersama Bali United dengan mencatatkan waktu bermain selama 44 menit.