Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tak sekadar suka, Morata benar-benar mencintai makanan itu. Ia bahkan tercatat sebagai investor dari sebuah toko yang memproduksi croissant kecil atau manolitos bernama Crosantino.
Pada 2014, Morata melakukan hal yang belum pernah ia lakukan sebelumnya, ia mencukur habis rambutnya!
Bukan karena gerah atau bosan dengan gaya rambutnya, Morata melakukan itu karena ingin menunjukkan solidaritas terhadap anak-anak penderita kanker.
Baca Juga: Ini Alasan Honda Mau Perpanjang Kontrak Marc Marquez Hingga 4 Musim
Suatu hari Morata pernah bertemu dengan beberapa anak-anak pasien kanker di sebuah rumah sakit Spanyol yang berharap untuk bisa memiliki potongan rambut seperti striker bertinggi 190 cm itu.
Sadar bahwa sulit untuk mewujudkan keinginan anak-anak tadi, akhirnya Morata pun mencukur habis rambutnya sehingga mereka memiliki gaya rambut yang sama
Meski mengenalkan namanya ke publik sebagai pemain Real Madrid, namun ternyata Morata adalah penggemar Atletio sejak kecil.
Selain itu, Morata juga memulai karier sepak bola-nya di akademi Atletico, kemudian menjadi ball-boy di stadion lama Los Rojiblancos, Vicente Calderon.
Morata menghabiskan dua tahun di akademi Atletico, dari 2005 sampai 2007, dan setelahnya ia bergabung dengan akademi Getafe dan berakhir di tim junio Real Madrid pada 2008.