Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Di saat liga-liga Eropa mulai kembali digelar, UEFA selaku otoritas tertinggi sepak bola Benua Biru malah belum bisa memastikan kapan Liga Champions dan Liga Europa kembali bergulir.
Hal tersebut membuat para pencinta sepak bola khawatir UFEA akan membatalkan Liga Champions dan Liga Europa 2019-2020.
Baca Juga: On This Day - Cristiano Ronaldo Tinggalkan Man United, Pecahkan Rekor, dan Disambut Real Madrid
Enrique Cerezo mengungkapkan bahwa jika Liga Champions musim ini dibatalkan maka Altetico Madrid yang layak menjadi juara.
Ia beralasan bahwa timnya telah mengalahkan juara Liga Champions musim 2018-2019, Liverpool, dengan agregat 4-2 di babak 16 besar.
Cerezo beranggapan hanya Los Rojiblancos yang layak menjadi juaranya.
"Berandai-andai saja, jika Liga Champions tidak dilanjutkan, maka Atletico yang layak mendapatkan gelar juara, karena kami sudah mengalahkan juara bertahan," kata Cerezo seperti dilansir BolaSport.com dari Mundo Deportivo, Kamis (11/6/2020).
"Masih terdapat beberapa laga fase gugur yang tersisa, perempat final, semifinal, dan laga final."
"Saya tahu UEFA masih berupaya mencari solusi, tetapi tidak ada yang pasti hingga saat ini," ujar pria berusia 72 tahun itu.