Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Keadilan, PSSI Terbitkan Wacana Liga 1 2020 Tanpa Degradasi

By Hugo Hardianto Wijaya - Jumat, 12 Juni 2020 | 10:45 WIB
Ilustrasi berita Liga 1 2020. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Bolasport.com/RInaldy Azka Abdillah
Webinar tentang 'Sudah Siapkah Kompetisi Kembali Bergulir?' yang dihadiri oleh beberapa tokoh sepakbola di Indonesia

Seperti diketahui, Liga Jepang atau J League memulai kembali kompetisi di tengah pandemi COVID-19 dengan memutuskan untuk menghilangkan degradasi musim ini.

Meski tak ada sistem turun kasta, PSSI tetap akan memberikan promosi untuk dua tim Liga 2 yang menjadi juara dan runner-up.

Jika sistem anyar tersebut jadi diberlakukan, maka Liga 1 2021 akan diikuti oleh 20 peserta.

"Keputusan itu kita ambil setelah melihat dari kompetisi negara-negara lainnya seperti Jepang dan lainnya," katanya.

Baca Juga: AC Milan Bakal Manfaatkan Pengalaman Lawan Genoa saat Hadapi Juventus di Coppa Italia

Penghapusan degradasi sendiri masih berupa wacana dan belum menjadi keputusan final yang diambil oleh PSSI.

Terlebih, beberapa pihak masih menentang wacana itu dengan alasan melanggar statuta PSSI.

Oleh sebab itu, PSSI masih akan membahas segala penyesuaian supaya Liga 1 2020 bisa berjalan kembali tanpa masalah.

"Walaupun ada yang memprotes itu tidak ada di statuta, tapi kami koordinasi dengan semua pihak dan berkaca di sepak bola Jepang," tandas Iwan Bule.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P