Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Selain Marcus/Kevin, Ini Pebulu Tangkis Indonesia yang Raih Tempat pada Olimpiade Tokyo 2020

By Delia Mustikasari - Minggu, 14 Juni 2020 | 06:30 WIB
Ekspresi ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, saat tampil pada laga perdana Grup A BWF World Tour Finals 2019 di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, Rabu (11/12/2019) (BADMINTON INDONESIA)

Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani, memastikan diri lolos ke Olimpiade Tokyo 2020.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjadi wakil ganda putri pertama Indonesia pada cabang bulu tangkis pada Olimpiade Tokyo 2020.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu telah memastikan secara matematis untuk lolos ke Olimpiade tahun depan yang digelar 23 Juli-8 Agustus 2021.

Poin race to Tokyo Greysia/Apriyani yakni 67.805 poin sejauh ini sudah memastikan satu tempat pada Olimpiade Tokyo tahun depan.

Baca Juga: Fajar/Rian Gagal Pertahankan Gelar Usai Swiss Open 2020 Dibatalkan

Tahun ini, Greysia/Apriyani sudah mengantongi titel kampiun Indonesia Masters 2020 dan Barcelona Spain Masters 2020.

6. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti

BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, saat bertanding pada perempat final All England Open 2020, Jumat (13/3/2020)

Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, berada posisi kelima dan kedelapan dalam kualifikasi race to Tokyo 2020.

Praveen/Melati naik satu tingkat setelah menjuarai All England Open 2020.

Turnamen BWF World Tour Super 1000 ini menjadi turnamen satu-satunya yang baru diikuti Praveen/Melati pada tahun ini.

Saat ini, mereka telah mengumpulkan 77.487 poin setelah Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong, Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (China) dan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P