Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sang Pelatih Isyaratkan Serena Williams Mau Tampil pada US Open 2020

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 16 Juni 2020 | 20:55 WIB
Petenis putri asal Amerika Serikat, Serena Williams, bereaksi setelah memastikan diri ke babak perempat final setelah mengalahkan Petra Martic (Kroasia), 6-3, 6-4, di Arthur Ashe Stadium, Minggu (1/9/2019). (US OPEN)

Baca Juga: Bagi Suksesor Valentino Rossi, Cedera Tamatkan Kans Juara MotoGP 2020

Serena Williams gagal menjuarai US Open 2019 setelah dikalahkan petenis muda Kanada, Bianca Andreescu.

Sejak menjadi ibu pada September 2017, Williams baru meraih satu gelar yakni Auckland Open 2020 pada Januari lalu.

Padahal, sebelum melahirkan putri pertamanya, Olympia Ohanian, Williams adalah langganan juara dan merupakan pemain tunggal putri nomor satu dunia.

Wajar jika sang pelatih menilai Williams sangat merindukan kompetisi dan manisnya momen menjadi kampiun.

Baca Juga: Lockdown Selama 3 Bulan, Greysia Polii Fokus Perbaiki Kelemahan

Sementara itu, petenis-petenis elite dunia lainnya yakni Novak Djokovic, Rafael Nadal, Nick Kyrgios, dan Simona Halep, merasa ragu untuk tampil pada US Open 2020.

Djokovic menilai protokol yang diberlakukan di sana "ekstrem", sedangkan Nadal mengatakan bahwa dia cuma punya "sedikit keinginan" untuk berpergian ke New York.

Adapun Kyrgios secara tegas menyebut penyelenggara US Open 2020 "egois" karena ngotot menggelar turnamen di tengah situasi pandemi virus Corona yang mematikan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P