Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pernah Muda dan Bandel, Irfan Bachdim Ingatkan Bahaya Gorengan

By Hugo Hardianto Wijaya - Rabu, 17 Juni 2020 | 20:50 WIB
Irfan Bachdim saat merayakan golnya buat timnas Indonesia ke gawang timnas Malaysia di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Piala AFF 2010. (DANY PERMANA/TRIBUNNEWS.COM)

Bachdim berpendapat bahwa efek mengonsumsi makanan tidak sehat tidak akan terasa di masa sekarang, melainkan ketika pemain tersebut sudah mendekati usia 30 tahun.

“Saya pernah muda seperti dirimu. Ketika saya muda dulu, saya membuat kesalahan yang sama," ucap Bachdim dilansir Bolasport.com dari Youtube Hanif & Rendy Show.

"Kamu berpikir, ah saya muda, saya bisa makan gorengan. Tapi ketika kamu berumur 27 atau 28 tahun, kamu akan teringat lagi dan itu menghantuimu,” jelas Irfan Bachdim.

Baca Juga: Pernah Berkarier di Eropa, Saran Nil Maizar Kepada Pesepak Bola Indonesia di Luar Negeri

Mantan pemain Bali United itu lantas menasihati Hanif dan Rendy untuk menjaga pola makannya.

Menurutnya, pola makan yang baik dapat membantu pemain untuk menjaga kondisi tubuhnya ketika sudah memasuki usia kepala tiga.

“Jadi, sekarang kamu harus mulai makan yang sehat daripada kamu harus kerja ke atas dua kali lebih keras," kata Bachdim.

"Waktu masih muda ya enggak apa-apa, tapi nanti kalau umur 27, 28, 30 tahun lebih,” tandasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P