Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menghadapi timnas Wales, timnas Brasil tampak kesulitan untuk membongkar pertahanan pasukan Jimmy Murphy.
Dan babak pertama pertandingan tersebut berakhir tanpa gol.
Here is that brilliant moment of magic... pic.twitter.com/aWkbR53U3M
— Football On This Day (@footieonthisday) June 19, 2018
Pada akhirnya Selecao mampu memecah kebuntuan lewat sebuah peluang pada menit ke-66.
Pele yang merangsek ke kotak penalti mampu melakukan kontrol dada usai menerima umpan dari luar kotak.
Baca Juga: Bagi Mourinho, Pengalamannya di Man United Tak Membantu Tottenham Hotspur
Dalam sekali kontrol, ia mampu mengecoh satu bek Wales sebelum melakukan tembakan dengan punggung kakinya ke pojok gawang lawan yang dijaga oleh Jack Kelsey.
Itu adalah gol perdana Pele di Piala Dunia dan yang menjadi rekor tersendiri adalah ia tercatat sebagai pencetak gol termuda dalam sejarah turnamen, yakni di usia 17 tahun 239 hari.
Rekor tersebut tetap bertahan hingga hari ini dan belum ada pemain masa kini yang mampu memecahkan rekor tersebut.
Pele terus menggila bersama timnas Brasil dan di babak semifinal, Pele secara luar biasa mencetak hat-trick dalam kemenangan 5-2 atas Prancis.
Lewat skor yang sama, Brasil sukses menggilas tuan rumah Swedia di partai puncak dengan Pele menyumbang dua gol dan untuk pertama kalinya Brasil menjadi juara Piala Dunia.