Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Nyali Sudah Teruji, Marc Marquez Ogah Ikut Balap Motor Paling Horor di Dunia

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 20 Juni 2020 | 06:30 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez saat memenangkan GP Australia pada 27 Oktober 2019. (twitter.com/marcmarquez93)

Isle of Man TT menjadi salah satu ajang balap motor paling berbahaya karena menggunakan jalan umum dan rute yang panjang layaknya balapan tempo dulu.

Isle of Man TT awalnya masuk dalam kalender balap MotoGP, namun dihapus sejak 1977 karena diboikot oleh sebagian besar pembalap.

Dengan pagar rumah sebagai pembatas dan bukannya area terbuka, tidak ada ruang bagi pembalap untuk membuat kesalahan. Nyawa pun bisa menjadi taruhan.

Sudah ratusan pembalap meninggal akibat mengalami kecelakaan di Isle of Man TT. Pada 2016 bahkan ada lima pembalap yang nyawanya tak terselamatkan.

Baca Juga: Rumor Transfer MotoGP - Petrucci Semakin Dekat ke KTM, Dovizioso Bertahan di Ducati

Marc Marquez tidak sendirian.

Pembalap MotoGP modern seperti Valentino Rossi juga mengaku senang Isle of Man TT tidak lagi masuk dalam kalender MotoGP.

"Ya, saya senang. Maksud saya ini bukan sekadar balapan," kata Rossi saat mendapat kesempatan untuk menjajal salah satu rute di Isle of Man TT pada 2009.

"Balapan ini berbeda dari MotoGP. Ini sangat berbahaya dan tidak mungkin membuat kesalahan. Balapannya juga sangat cepat. Ini mengasyikkan sekaligus mengagumkan."

Baca Juga: Andrea Iannone Di-PHP Lagi, Aprilia Tunjuk Bradley Smith Jadi Pengganti

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P