Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Ini Pesan Pelatih Bali United untuk Timnas yang akan Berjuang di Piala Dunia U-20
Menanggapi hal tersebut, kiper Bali United, Nadeo Argawinata mengaku tak ingin berjumawa,
Namun Nadeo akan menjadikan dukungan tersebut sebagai pemicu semangatnya ketika bermain.
"Bagi saya tidak bisa bicarakan hal tersebut dengan mudah," kata Nadeo, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Bali United.
"Sangat bagus banyak orang meramal seperti itu, yang terpenting bisa menambah optimisme sebagai pemain bersama tim," ujar Nadeo.
Lebih lanjut lagi, pemain yang juga bermain untuk timnas Indonesia ini tetap menegaskan bahwa timnya harus selalu mewaspadai klub-klub lain.
Pasalnya seluruh tim di LIga 1 pasti akan berusaha mati-matian untuk meraih gelar juara.
Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Ikut Liga 1 2020? Ini Kata Pelatih Bali United
"Tetap waspada harus dilakukan, mengingat seluruh tim Liga 1 memiliki target dan persiapan tim yang bagus juga," tutur Nadeo.
Sementara itu, setelah sempat dihentikanya kompetisi, perjuangan Bali United mempertahankan gelar bisa kembali dilanjutkan kurang lebih tiga bulan lagi.
Seperti yang diketahui, PSSI selaku induk sepak bola Indonesia telah memutuskan bahwa kompetisi Liga 1 2020 bisa dimulai bulan September mendatang.