Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Diterpa Kabar Buruk, Frenkie de Jong Bisa Absen hingga Akhir Musim

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 22 Juni 2020 | 07:30 WIB
Ekspresi gelandang Barcelona, Frenkie de Jong, seusai laga Grup F Liga Champions melawan Inter Milan di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa (10/12/2019). (TWITTER.COM/BRFOOTBALL)

Hal tersebut tentu menjadi kabar buruk bagi Barcelona.

Baca Juga: Sulit Dilewati Lawan, Virgil van Dijk Ungkap 2 Rahasia Kehebatannya di Liverpool

Pasalnya, dengan kondisi demikian, De Jong bisa absen hingga akhir musim.

Padahal, Barcelona sedang bersaing mati-matian dengan rival abadi mereka, Real Madrid, untuk memperebutkan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Pelatih Barcelona, Quique Setien, berharap agar pemain asal Belanda itu segera pulih.

"Frenkie adalah pemain sepak bola yang sangat baik, seorang anak yang memberi kami banyak hal, tetapi kami memiliki pemain lain untuk menggantikannya dan saya harap dia pulih segera," ucap Setien.

Musim ini, De Jong telah bermain sebanyak 38 kali di semua kompetisi bersama Barcelona.

Baca Juga: Bukan Tak Terkalahkan, Ada 8 Pemain Liga Inggris yang Bisa Lewati Virgil van Dijk Selama di Liverpool

Meskipun baru menjalani musim debutnya, De Jong sudah menjadi pilihan utama Setien di lini tengah Blaugrana.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P