Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ia menembakkan bola ke arah kiri gawang sehingga kiper Consigli yang menebak ke arah berlawanan hanya mampu terdiam melihat bola masuk ke dalam gawangnya.
⚽️ | RRRRRRRRRRRRRROMEEEELUUUUUU!!!
41' - Rigore per il fallo di Boga su Skriniar: #Lukaku dal dischetto è glaciale ed è parità!!! ????????????#InterSassuolo 1⃣-1⃣
DAI RAGAZZI, #FORZAINTER!!!! ⚫️????⚫️???? pic.twitter.com/am5LZMyoRT
— Inter (@Inter) June 24, 2020
Baca Juga: Pep Guardiola Sebut Guendogan Jadi Pemain yang Akan Gantikan Aguero
Saat babak pertama tampaknya akan berakhir imbang, Biraghi mencetak gol pada menit ke-45+1 untuk membawa Inter unggul.
Gol itu berawal dari umpan terobosan Sanchez yang berhasil mengelabui bek Sassuolo.
Biraghi, yang tidak terkawal, langsung mengambil bola dan meluncurkan sepakan kaki kiri dari dalam kotak penalti ke arah tengah gawang.
Sepakan Biraghi itu melaju keras dan kembali menggetarkan jala gawang Consigli untuk kedua kalinya.
Tak lama setelah gol Biraghi, wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya babak pertama.
✌️ | RADDOPPIOOOOOOOOOOO
Appena prima dell'intervallo, ancora noi!!! Azione insistita di #Biraghi che la mette dentro da pochi passi sulla sponda di Sanchez!!! ????????????#InterSassuolo 2⃣-1⃣#FORZAINTER ⚫️????⚫️???? pic.twitter.com/B7n9hL3HpK
— Inter (@Inter) June 24, 2020
Baca Juga: Pelatih Persib akan Maksimalkan Waktu untuk Kembalikan Performa Tim
Saat babak kedua baru bergulir enam menit, Inter nyaris memperlebar keunggulan mereka.
Pelanggaran yang dilakukan Chirices kepada Sanchez di dekat kotak penalti Sassuolo menghasilkan tendangan bebas untuk Inter.