Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Alhasil, Rian/Daniel meraih game point 20-17.
Marcus/Fikri tak tinggal diam. Mereka ganti merebut dua poin dan menipiskan margin skor menjadi 19-20.
Smes Daniel yang tak bisa dibendung Marcus/Fikri mengunci kemenangan Rian/Daniel hingga laga berlanjut ke babak rubber.
Rian/Daniel kembali memulai gim ketiga dengan baik dan memimpin 4-1 atas Marcus/Fikri.
Namun, gim ketiga tidak berlangsung mudah. Marcus/Fikri perlahan tetapi pasti mengejar dan kembali memaksakan keadaan imbang 6-6.
Rian/Daniel merespons dengan sangat baik. Mereka membuat Marcus/Fikri ganti tidak berkutik dan merebut empat poin hingga unggul 10-6.
Keunggulan mereka bertahan hingga interval dengan skor 11-7.
Rian/Daniel tak mengendurkan tekanan usai jeda. Mereka kembali meraih tiga poin beruntun dan memperlebar skor menjadi 14-7.
Marcus/Fikri sempat memperkecil ketertinggalan menjadi 11-17.
Hanya saja, Rian/Daniel kembali melesat dan melebarkan margin skor hingga meraih match point 20-12.
Smes keras Daniel Marthin menyudahi perlawanan Marcus/Fikri pada gim ketiga.