Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Brasil Masih Darurat Pandemi Covid-19, Begini Kabar Striker Persebaya

By Faizal Rizki Pratama - Kamis, 25 Juni 2020 | 22:15 WIB
Pemain Persebaya Surabaya, David da Silva, ketika berhasil mencetak gol ke gawang Persipura Jayapura dalam laga pekan ketiga Shopee Liga 1 2020, Jumat (13/3/2020). (Persebaya.id)

Kondisi yang masih memprihatinkan ini membuat David da Silva tetap mengedepankan keselamatan diri dan keluarga dari bahaya covid-19.

Terlebih lagi David da Silva saat ini memiliki buah hati yang usianya masih balita.

Kewaspadaan tinggi dilakukan oleh penyerang berkepala plontos itu dengan tetap berada di rumah.

"Di Brazil makin banyak yang positif Corona, oleh karena itu saya berusaha sebisa mungkin untuk selalu di rumah bersama keluarga, menikmati waktu bersama anak istri dan saudara-saudara," ujar David, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Persebaya.

Tidak hanya David da Silva, tercatat terdapat pemain maupun pelatih yang diketahui keberadanya saat ini masih di Brasil.

Mereka memutuskan pulang kampung seusai kometisi terpaksa dihentikan akibat wabah covid-19 sejak pertengahan Maret lalu.

Di antaranya adalah penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, pelatih Persija Sergio Farias serta Vanderlai Fransisco dan Bruno Dybal dari Persiraja Banda Aceh.

Baca Juga: On This Day - Kiper Asia ini Sukses Bikin Cristiano Ronaldo Kecewa

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P