Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Asa untuk melihat pertunjukan yang belum selesai dari Lorenzo itu kembali muncul setelah sang pembalap dirumorkan akan kembali ke Ducati.
Lorenzo disebut-sebut sebagai opsi alternatif pabrikan asal Bologna tersebut apabila negosiasi dengan Andrea Dovizioso menemui kegagalan.
Secara kebetulan, Lorenzo baru-baru ini terlihat mengunjungi kantor pusat Lamborghini yang merupakan perusahaan induk dari Ducati.
Tujuan Lorenzo datang ke markas Lamborghini adalah untuk membeli mobil sport Aventador SVJ 63 Roadster, tunggangan mewah yang hanya diproduksi sebanyak 800 unit.
Baca Juga: Bos Ducati Ungkap Kendala untuk Rekrut Kembali Jorge Lorenzo di MotoGP
Meski Lorenzo memang doyan mengoleksi mobil mewah, fakta bahwa Ducati berada di bawah naungan Lamborghini membuat rumor kepindahannya kembali dibicarakan.
"Apakah ini bagian dari kesepakatan untuk membawa @lorenzo99 kembali ke @DucatiMotor?" tulis @stevedurden73 mengomentari foto yang diunggah Lamborghini di Twitter.
"Rumor @lorenzo99 dan Ducati semakin intensif," tulis jurnalis MotoGP, Simon Patterson (@denkmit), dalam kicauannya di Twitter.
.@lorenzo99 Ducati rumours intensify https://t.co/4FiOf9jQ3S
— Simon Patterson (@denkmit) June 26, 2020
Is this part of the package to get @lorenzo99 back on a @DucatiMotor ?
— Steve (@stevedurden73) June 26, 2020
Di sisi lain, media olahraga Spanyol, AS, percaya bahwa Lorenzo berpeluang untuk kembali memperkuat Ducati.
Baca Juga: Vinales dan Quartararo Jadi Rival Utama Marc Marquez pada MotoGP 2020