Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pinto dilaporkan telah menyerahkan kontrak dua tahun dengan opsi perpanjangan lebih lanjut, tergantung pada kinerja tim.
Ia berjanji akan bergabung dengan tim UEA segera setelah pembatasan perjalanan mereda.
"UEA menawarkan saya kesepakatan yang sama dua tahun lalu, tetapi saya telah berkomitmen untuk Honduras pada waktu," ujar Pinto dikutip dari media Kolombia, dilansir BolaSport.com dari Gulftoday.
Baca Juga: Ke Barcelona, Pjanic Bisa Tularkan Hal ini pada Seorang Messi
Jorge Luis Pinto telah memiliki pengalaman untuk melatih tim nasional.
Ia pernah membesut timnas, Kolombia, Honduras, dan Kosta Rika.
Bahkan ia menangani Kosta Rika pada Piala Dunia 2014 di Brasil.
Kala itu, Kosta Rika berhasil melaju hingga babak perempat final. Kosta Rika saat itu harus terhenti oleh Belanda dengan skor 3-4.
Saat ini timnas UEA berada di posisi keempat Grup G dengan 6 poin, mereka di bawah Thailand (8 poin), Malaysia (9 poin), dan Vietnam (11 poin).
Sementara Indonesia berada di posisi juru kunci dengan belum mengemas satu poin pun.
Timnas UEA masih dijadwalkan memainkan tiga pertandingan, yakni melawan Malaysia, Indonesia, dan Vietnam.