Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
“Ya latihan Saddil jalan terus, hari Minggu saja yang libur. Saddil, hari Senin sampai Sabtu gym terus sudah tiga minggu ini,” jelasnya.
Bahkan jauh sebelum mendengar liga akan kembali bergulir, Saddil Ramdani sudah memprogramkan latihan tersebut.
Baca Juga: Borneo FC dan PSIS Luncurkan Jersey Lengan Panjang untuk Liga 1 2020
Rencana tersebut juga termasuk ke dalam persiapan Saddil Ramdani untuk mempersiapkan dirinya jika nanti Liga 1 kembali digulirkan.
Dari program latihan yang ia buat, Saddil Ramdani ingin jika nanti terdapat perubahan di massa ototnya.
“Itu sebelum dengar liga mau bergulir lagi Saddil sudah lakuin itu (program latihan mandiri), biar nanti ketika kembali ke klub tidak terlalu kaget. Dan pengennya nanti ketika balik ke klub ada perubahan sedikit. Perubahan massa otot lebih ada, lebih padat lagi gitu,” ujarnya.
Baca Juga: 800 Juta Perbulan Masih Kurang untuk Bayar Gaji Pemain Bhayangkara FC